Kecamatan Bumi Agung Gelar Upacara HUT RI Ke-77

0
462

Way kanan, Trabas. Co – Terlihat sangat Khimad. Kali ini upacara HUT RI ke -77 yang di gelar oleh pemerintah Kecamatan Bumi Agung bertempat di Lapangan Kampung Bumi Agung, Kecamatan Bumi Agung, Kabupaten Way Kanan, Rabu 17/08/20

Hadir dalam Upacara HUT RI Ke- 77 Camat Bumi Agung Syaidan yang juga sebagai Inspektur Upacara, Sekcam Bumi Agung Firdaus, Kapolsek Bumi Agung Ipda Untung Pribadi dan personilnya, Danpos Bumi Agung Serta Priyono, Babinsa Bumi Agung Serda Teguh Suwanto yang juga sebagai pemimpin upacara, Anggota DPRD Way Kanan Bambang, pembaca Teks Proklamasi, Para Kepala Kampung dan Aparat Kampung, ASN, Siswa Siswi, Karang Taruna, PSHT, dan tamu undangan lainnya. Upacara juga dimeriahkan oleh paduan suara dari Umat Katolik Bumi Agung.

Camat Kecamatan Bumi Agung Syaidan ditemui media mengungkapkan meskipun upacara di gelar secara sederhana, namun tidak mengurangi rasa Nasionalisme dan cinta Tanah Air, “Upacara sederhana di tengah pandemi, namun demikian tidak mengurangi jiwa Nasionalisme dan cinta Tanah Air, melalui momen hari kemerdekaan ini, mari kita semua seluruh elemen masyarakat, terutama di wilayah Kecamatan Bumi Agung– Way Kanan untuk bersatu dan kompak dalam segala hal, ” Ungkap Syaidan

Lebih lanjut Syaidan menambahkan, Peringatan Ke-77 Detik -Detik Proklamasi Kemerdekaan RI merupakan refleksi untuk mengenang jasa-jasa para pahlawan yang telah merebut kemerdekaan. “Momen ini hendaknya dijadikan pemacu semangat membangun kesatuan dan persatuan bangsa serta meningkatkan rasa Nasionalisme dan Patriotisme bersama, “Imbuhnya.

Syaidan di akhir wawancaranya mengucapkan, “Dirgahayu Negara Republik Indonesia yang Ke-77, Indonesia Maju” yang di ikuti oleh Forpimcam Bumi Agung dan jajaran staf Kecamatan juga Kepala Desa se – Kecamatan Bumi Agung,”Tandasnya.

Sementara itu Kepala Desa Tanjung Dalom Iwan Fatra menambahkan bahwa, upacara peringatan Hari Ulang Tahun ke-77 Republik Indonesia menurutnya wajib di ikuti, sebab momentum ini harus di lestarikan untuk mendo’akan dan mengenang jasa – jasa para pejuang yang telah gugur sebelum Negara kita ini merdeka.
“Kegiatan ini wajib kita ikuti sebab jasa – jasa mereka patut kita hormati, maka dengan upacara dan do’a bersama itu artinya kita menjunjung tingi perjuangan mereka dan semoga mereka di rahmati Alloh SWT. Di HUT RI ke -77 upacara dan mengikuti detik – detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia Kecamatan Bumi Agung kegiatannya bisa berjalan lancar, sukses dan khidmat,” Tutup Iwan Fatra. (Petrus Sumarno)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here