Pemerintah Desa Srikaton Bagikan Bantuan Langsung Tunai (BLT DD) Kepada 109 KPM

0
585

Trabas.co – Pemerintah Desa Srikaton Kecamatan Tanjung Bintang Kabupaten Lampung Selatan, menyalurkan Bantuan Langsung Tunai ( BLT ) Dana Desa Tahap 1 Bulan Janauri s.d Maret Tahun Anggaran 2022. Bertempat di Balai Desa Srikaton Tanjung Bintang, Selasa, (05/04/2022).

Hadir dalam acara tersebut Kepala Desa Srikaton Sugiman S.pd, sementara dari Kecamatan di wakili oleh Eko Prasetyo,dari Koramil Tanjung Bintang, Babinsa Desa Srikaton Serda Weda P. juga dari Polsek Tanjung Bintang Bhabinkamtibmas Desa Srikaton Bripka Wegif P. beserta aparatur Desa Srikaton.

Kegiatan ini merupakan upaya Pemerintah dalam membantu perekonomian masyarakat yang terdampak dimasa Pandemi Covid 19 seperti sekarang ini.

Kepala Desa Srikaton Sugiman berharap dengan adanya bantuan ini dapat sedikit membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari, Sugiman juga berharap agar bantuan ini dipergunakan dengan sebaik-baiknya.

Lebih Lanjut Sugiman menjelaskan Penyaluran Bantuan BLT-Dana Desa Tahap 1 Bulan Januari s.d Maret 2022 selama 3 bulan Ini di berikan Kepada 109 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Desa Srikaton, sebesar Rp. 300.000,- / KK / Bulan , dengan Total 3 bulan sebesar Rp 900.000 dengan total sebesar Rp.98.100.000 (Sembilan puluh delapan juta seratus ribu rupiah) secara tunai, katanya”

Dengan menerapkan Protokol Kesehatan KPM ini juga bersabar untuk antri dan tertib dalam penerimaan penyaluran BLT-DD yang akan diterimanya sehingga pelaksanaan bisa berjalan dengan baik dan lancar.

Semoga Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa Tahun 2022 Yang Tersalur Dapat Dipergunakan Oleh Keluarga Penerima Manfaat dengan sebaik baiknya. Apalagi sekarang menjelang suasana lebaran diharapkan masyarakat bisa mengatur keuangan sesuai kebutuhan, pungkasnya” (Melda).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here