Home Bandar Lampung Erick Thohir Menteri BUMN RI Menghadiri Final Mandiri Basketball Action (MBA) Lampung

Erick Thohir Menteri BUMN RI Menghadiri Final Mandiri Basketball Action (MBA) Lampung

0

Bandar Lampung – Erick Thohir Menteri BUMN RI/anggota Central board FIBA menghadiri kejuaraan final Mandiri Basketball Action (MBA) Lampung 2022, yang diselenggarakan oleh Ikatan Alumni Universitas Sriwijaya (IKA UNSRI ) bekerjasama dengan Bank Mandiri, di Gedung Serba Guna (GSG) Universitas Lampung) sebagai bentuk kecintaannya dalam olahraga basket, pada Jum’at (5/8/2022).

Terlihat Erick Thohir bersalaman kepada stakeholder yang hadir, kemudian beliau memasukan bola basket sebagai pemuka final antara SMA 2 Gading Rejo melawan SMAN 14 Bandarlampung. Sesudah itu beliau meninggalkan perlombaan tersebut.

Babak penyisihan sampai final yang telah berjalan selama selama satu Minggu itu, akhirnya mengantarkan skuat dari SMA N 14 Bandarlampung memenangkan kejuaraan tersebut.

Field Coordinator Area MBA of Lampung Deni Ribowo menyampaikan event Mandiri Basketball Action menjadi mengobati kerinduan teman-teman masyarakat pencinta basket, yang sudah lama sekali rindu terhadap adanya event-event yang sekelas seperti sekarang ini.

“Lanjutnya, bagi para pemenang juga cukup puas mungkin melihat permainan-permainan yang tanpa diduga bahkan ada beberapa tim juga menduga bahwa timnya akan menang ternyata tidak bisa lolos nah ini dinamika-dinamika ini yang membuat ajang kali ini berbeda dengan event-event sebelumnya,” katanya.

Deni Ribowo berharap semua stakeholder BUMN bukan hanya mandiri, bisa terus melakukan peningkatan pembinaan terhadap atlit-atlit basket di provinsi Lampung. Jadikanlah mereka anak asuh, sehingga basket di Lampung semakin baik lagi kedepannya.

“Kepada bapak Erick Thohir terimakasih atas support juga semangat untuk teman-teman sudah hadir di event mandiri basketball area Lampung, mudah-mudahan ke depan ada lagi dengan event-event olahraga bukan hanya basket tapi juga olahraga lainnya,” harapnya.

Sementara, Plt. Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Lampung Descatama Paksi Moeda mengatakan kegiatan Basketball Action (MBA) Lampung 2022 ,tentu saja kita suport dalam rangka mencari bakat atlit pemuda kita selama dua tahun ini terpuruk karena pandemi.

“Tentunya, pemerintah provinsi Lampung sangat antusias apabila program-program perlombaan Basketball dapat dilaksanakan kembali, sebagai sarana menjaring atlet muda berkualitas hingga mampu berkompetisi meraih prestasi hingga tingkat nasional,” tutupnya. (Feb)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version