BPMP Provinsi Lampung Adakan Kegiatan Coaching Clinic Di Tanggamus

0
438

Tanggamus, trabas.co – Badan Penjamin Mutu Pendidikan Provinsi Lampung melaksanakan kegiatan coaching clinic akses platform rapor pendidikan melalui komunitas belajar jenjang pendidikan dasar yang dilaksanakan di SMPN 1 Gisting, Selasa (23/05/2023).

Hadir dalam kegiatan tersebut Badan Penjamin Mutu Pendidikan Provinsi Lampung Kasmar, S.Ag, MM dan Khairul Ulya, S.Pd, M.Pd, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Tanggamus yang diwakili oleh Kabid Dikdas Dinas Pendidikan Tanggamus Ida Bagus Gusti Budi Pratama, S.Pd, MM, Koordinator K3S Kecamatan Gisting Defi Irawan, S.Pd, Kepala SMPN 1 Gisting dan peserta Coaching clinic.

Kegiatan ini dibuka secara langsung oleh Kepala Bidang Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan Tanggamus Ida Bagus Gusti Budi Pratama, S.Pd, MM. Dimana kegiatan ini diikuti oleh peserta sebanyak 25 orang dari beberapa satuan pendidikan yang ada ditanggamus.

Kepala Bidang Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan Kabupaten Tanggamus Ida Bagus Gusti Budi Pratama, S.Pd, MM, saat dikonfirmasi media trabas.co mengatakan tujuan dari kegiatan coaching clinic akses platform rapor pendidikan melalui komunitas belajar jenjang pendidikan dasar adalah untuk memudahkan mengunduh rapor dari masing-masing sekolah.

”Bahwa sekolah nanti bisa merencanakan dengan cepat kebutuhan sekolah berbasis data-data yang ada,” ujarnya.

Lebih lanjut Kabid Dikdas menjelaskan, ”Sehingga sekolah tidak melakukan copy paste dalam perencanaan kegiatan disekolah. Dan apa yang menjadi permasalahan disekolah bisa terobati,” jelasnya.

Sementara itu ibu Khairul Ulya, S.Pd dari Badan Penjamin Mutu Pendidikan Provinsi Lampung mengharapan kepada Bapak/Ibu peserta workshop ini agar mendiseminasikan dan mengajak para guru lain di komunitas belajar masing-masing agar betul-betul memanfaatkan ini.

”Sehingga Bapak/ibu menerima materi yang disajikan sesuai dengan kubutuhan serta diharapkan komunitas belajar untuk mengoptimalkan pelatihan ini. Supaya bapak/ibu bisa mudah download Rapor Pendidikan,” pesannya. (Jef/Yhs)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here