Gudang di Jalan RE Martadinata Bandar Lampung Terbakar, Warga Panik Dengar Ledakan

0
695

Diduga gudang tempat penimbunan solar di Jalan Laksamana R.E Martadinata, Teluk Betung Barat, Kota Bandar Lampung meledak dan terbakar, Kamis (15/7) sekitar pukul 10.20 WIB.

Menurut pantauan difatv.news di lokasi, semburan api dari gudang cukup besar dan disertai dengan kepulan asap hitam yang tebal.

Api juga sudah melalap rumah pemilik gudang, kemudian kios dan warung sembako milik warga setempat yang berada tidak jauh dari gudang.

Berdasarkan keterangan Fajar (25) yang diperoleh difatv.news di sekitar lokasi bahwa, gudang tersebut diduga sebagai tempat penimbunan solar, akibat peristiwa itu dilaporkan terdapat beberapa rumah warga turut terbakar.

Menurut Fajar, dia mencium aroma BBM dan mendengar ledakan kecil saat kebakaran berlangsung. Namun tiba-tiba warga berteriak melihat apinya sudah berkobar meninggi ke angkasa bahkan sudah membakar rumah disekitar gudang kata Fajar Kamis (15/07).

Hingga pukul 11.05 WIB dikabarkan api masih belum dapat dipadamkan. Pihak pemadam sudah sampai di lokasi dan sedang berusaha untuk memadamkan api agar tidak menyambar ke rumah lainnya. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here