Walikota Metro Berikan Arahan Dalam Rangka Hari Pendidikan Nasional Tahun 2023

0
319

METRO: Trabas.co –Walikota Metro Wahdi Sirajuddin SpOG MH berikan arahan dalam rangka Hari Pendidikan Nasional Tahun 2023 serta Halal bihalal dan pelepasan purna tugas ASN yang berlangsung di Aula Dinas pendidikan dan kebudayaan (Disdikbud) Kota Metro, pada Selasa (02/05/23).

Dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh Walikota beserta ibu, Wakil walikota, Sekda beserta ibu, Staf Ahli Bidang I, Asisten I, KA BAPPEDA, Kadis pendidikan Kota Metro beserta jajaran.

Dalam sambutannya Walikota Metro mengatakan, Untuk dapat membentuk SDM sumberdaya manusia tentunya harus mendapatkan perhatian besar yang mana menjadi visi misi Pemkot BMT 2021 sampai tahun 2023 sangat pesat sekali menjadikan Kota Metro menjadi Kota pendidikan. Ungkapnya.

Tentunya membangun anak bangsa tidak mudah, seperti memberikan SDM spritual quiesent, emosional quiesent serta intelektualnya yang konteksnya membangun generasi emas Metro cemerlang, capaian RPJP ke 2 RPJM yang telah tercapai di Kota Metro, ini contoh pencapaian dari dinas pendidikan, Lanjut Wahdi.

Kota metro khususnya sudah menerima 45 penghargaan nasional total Penghargaan prestasi mencapai 105 penghargaan dari tahun 2021 sampai tahun 2022.

Untuk tahun 2023 menjadi tahun Insfratruktur sarana dan prasarana pembangunan yang hanya tidak bersumber dari APBD saja, upaya upaya terus Pemkot lakukan demi menjadikan Kota Metro menjadi generasi emas Metro cemerlang.(Anes)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here