SDN 1 Negeri Ratu Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW

0
587

Tanggamus, trabas.co – SDN 1 Negeri Ratu Kecamatan Kotaagung Kabupaten Tanggamus menggelar peringatan Nabi Muhammad SAW yang digelar di area lingkungan Sekolah dan diikuti oleh tenaga pendidik serta siswa/i pada hari ini, Jum’at (13/10/2023).

Kegiatan MaulidĀ dilaksanakan sebagai wujud kecintaannya kepada Nabi Muhammad Saw sekaligus sebagai bentuk memperbaiki diri agar menjadi umat yang memiliki akhlak yang baik dalam kehidupan sehari-hari.

Kepala Sekolah SDN 1 Negeri Ratu Herawati, S.Pd.SD saat dikonfirmasi media trabas.co menyampaikan terima kasih kepada segenap tenaga pendidik yang telah mempersiapkan rangkaian kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW.

”Semoga dalam acara peringatan Maulid Nabi Muhammad ini kita semua dapat selalu mengingat dan memperbaiki diri. Dan semoga kita mendapatkan wasilah dari Nabi Muhammad SAW serta dapat mencontoh akhlak Rasulullah yang mulia,” ungkapnya.

Ustadz Hayubi Jamud dalam tausiyahnya menyampaikan Peringatan Maulid Nabi merupakan salah satu bentuk kecintaan kepada Rasulullah SAW.

”Tentunya tidak sekadar memperingati, melainkan mengambil hikmah dari ahlak Rasulullah dengan meneladaninya. Nabi adalah uswatun hasanah, keberadaannya di dunia ini adalah untuk memperbaiki akhlak manusia di bumi,” ungkapnya.

”Beberapa sifat nabi yang perlu kita teladani adalah saling menyayangi, jujur (siddiq), dapat dipercaya (amanah), sabar, rendah hati, serta menghormati orang tua. Serta masih banyak lagi perilaku baginda nabi yang perlu kita contoh,” jelasnya.

Sebagai umat muslim, tidak hanya pada acara Maulid Nabi saja kita mengingat kemuliaan akhlak Nabi Muhammad. Akan tetapi sudah menjadi keharusan untuk kita selalu mengingat beliau dan keistimewaannya untuk dijadikan sebagai tauladan bagi kita untuk terus memperbaiki diri menjadi umat muslim sesuai dengan ajaran agama. (Jef/imo/yhs/bdh)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here